Connect with us

Hi, what are you looking for?

Motor

Garage Italia Hadirkan Vespa 50 Special-e Tahun Ini

Vespa 50 Special-e
Vespa 50 Special-e

Garage Italia menghadirkan Vespa 50 Special-e di Milan Design Week 2022. Saat melihat pertama Vespa 50 Special-e mungkin berpikir sangat terawat dengan baik dan powetrainnya telah diubah dari gas menjadi listrik. Namun, karakteristik desain Vespannya tidak begitu terlihat.

Autos.id  –  Garage Italia telah berdiri sejak 2015 dengan pendirinya Lapo Elkann. Bengkel ini banyak melakukan pekerjaan restomod, tetapi kebanyakan hanya fokus pada mobil. Lapo merupakan anggota keluarga Agnelli dan cucu mantan ketua Fiat Gianni Agnelli. Garage Itallia terletak di Piazzale Accursio di Milan, tempat debut berlangsung. Sementara Vespa 50 Special-e mewakili Garage Italia terjun pertama ke dunia roda dua.

Vespa 50 Special-e dihadirkan dengan bagian utama toko. Ini tentunya menjadi entri tebaru dalam seri ICON-E Garage Italia yang sedang berlangsung. Vespa ini juga diubah menjadi versi listrik, tetapi ikon desainya tetap ada, walaupun powertrain bisa datang dan pergi.

 Vespa 50 Special-e

Pada proyek sebelumya di seri ICON-E adalah Fiat 500 Jolly dan Fiat Panda Integral-e. Elkan mengatakan di acara tersebut bahwa Vespa 50 Special-e dinamai Giovannino Agnelli, yang merupakan sepupu Lapo dan juga presiden Piaggio pada 1990-an.

Anggota keluarga Agnelli ini memang ditunjuk dalam mengambil kendali kerajaan Fiat, yang secara tragis meninggal pada usia 33 tahun karena penyakit kanker. Sebelum meninggal, dia memang sangat mendorong keras dalam pembukaan tentang Museum Piaggio. Untuk museum dibuka pada tahun 2000. Museumnya pun dinamai dengan namanya saat pembukaan.

 Vespa 50 Special-e

Sebenarnya Vespa 50 Special-e bukanlah versi yang dibuat hanya sekali karena itu merupakan kendaraan demonstari dari seri yang telah diungkapkan CEO Garage Italia Sergio Esposito yang dimana akan segera tersedia untuk pre-order.

Selain itu, memang tidak banyak yang hadirkan mengenai powertrain listrik, tetapi ada bocoran 7-kW dan jangkauannya kisaran 100 kilometer atau sekitar 62 mil dengan hanya sekali pengisian daya. Untuk informasi mengenai Vespa ini belum diposting pada situs web Garage Italia, tetapi Anda bisa menghubungi mereka jika tertarik membelinya.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

error: Content is protected !!