Connect with us

Hi, what are you looking for?

Mitsubishi

Bedah Tuntas Sistem Audio Premium Yamaha Pada The New SUV Mitsubishi

Jakarta, Autos.id  –  Pada ajang GIIAS yang akan berlangsung tanggal 10-20 Agustus 2023 mendatang di ICE BSD, Mitsubishi Motors akan meluncurkan SUV kompak baru yang akan diluncurkan secara world premiere. All New SUV kompak ini menjadi yang pertama dari SUV baru Mitsubishi yang memasuki pasar ASEAN, salah satu kawasan bisnis terbesar perusahaan.

Tak hanya itu saja, di ajang GIIAS 20223 nanti, Mitsubishi akan memperkenalkan konsep audio premium untuk The New SUV yang merupakan hasil kerja sama antara engineer Mitsubishi dan teknisi audio Yamaha.

Tata suara Yamaha itu diyakini akan memberikan kualitas audio yang premium. Bahkan bisa dibilang setara konser music dengan tata suara berkualitas tinggi. Jadi tata suara yang disebut Dynamic Sound Yamaha Premium tidak ubahnya seperti menghadirkan konser music pribadi di dalam mobil.

Dipasang untuk pertama kalinya di dalam “The New SUV” ini, Dynamic Sound Yamaha Premium juga dikembangkan untuk menjawab kebutuhan pelanggan di wilayah ASEAN. Berkolaborasi dengan Yamaha yang berpengalaman dalam pengembangan alat musik dan peralatan audio, termasuk desain akustik pada berbagai aula dan teater  bagian dalam kendaraan yang berfungsi sebagai ruang dengar akan memiliki kualitas audio yang optimal, yang akan mengeluarkan kemampuan terbaik dari speaker yang terpasang.

Sound system ini tidak hanya akan menyesuaikan volume suara, namun juga kualitas suara itu sendiri, sehingga akan tetap memperdengarkan suara bass yang terasa “hidup”, serta nada-nada yang tetap jernih terdengar, bahkan pada saat mobil dikendarai di permukaan jalan yang kasar.

Masahiro Ito, Chief Product Specialist Mitsubishi Motors menjelaskan, pihaknya mengembangkan Dynamic Sound Yamaha Premium dengan perhatian khusus pada kualitas suara terbaik, sehingga pada saat masuk ke dalam mobil ini, konsumen dapat menikmati pengalaman berkendara yang menyenangkan. “Model baru ini penuh dengan daya tarik khas SUV Mitsubishi Motors, jadi pastikan Anda menantikan kehadirannya segera,” di Jakarta baru-baru ini.

Sementara itu, Takashi Nakanishi, Yamaha Sound Meister Takashi Nakanishi, Yamaha Sound Meister (YouTube MMKSI) mengungkapkan, suara instrumen yang dihadirkan oleh sistem audio buatan mereka akan terdengar sangat nyata, kaya akan tingkatan volume, serta tingkat frekunesi rendah yang menjaga kualitas irama.”Anda dapat merasakan konser musik idola yang seolah dihadirkan hanya untuk Anda,” tukasnya.

 

 

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Mitsubishi

Morowali, Autos.id – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (PT MMKSI) bersama dengan Bosowa Group membuka jaringan diler baru di pulau Sulawesi yakni...

Mitsubishi

Last updated on 7 April, 2024 Jakarta, Autos.id  – Tahun ini, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (PT MMKSI) melanjutkan komitmennya untuk mendampingi...

Mobil

Last updated on 4 April, 2024 Jakarta, Autos.id  –  Meskipun Mitsubishi Xpander Hybrid sudah meluncur di negara tetangga yaitu Thailand dan dipastikan bakal meluncur...

Berita Otomotif

Jakarta, Autos.id  – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mengumumkan hasil capaian positifnya di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 yang...

error: Content is protected !!