Connect with us

Hi, what are you looking for?

Balap

Persiapan 100 Persen, MotoGP Mandalika Siapkan 68 Jadwal Penerbangan

Last updated on 6 Oktober, 2023

Pertamina Grand Prix of Indonesia (Indonesian GP) 2023 segera digelar di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada 13-15 Oktober 2023.

Jakarta, Autos.id  – Tahun 2023 ini, seluruh stake holder bergerak agar lebih stabil secara pendapatan dan multiplier effect, maka event di luar motoGP harus digalakkan. Salah satunya menekan harga-harga transportasi dan hotel agar lebih stabil.  Tentunya seluruh stakeholders harus bisa memberikan service yang terbaik kepada seluruh wisatawan NTB terutama yang mendukung Sportourism di KEK Mandalika.

Secara teknis dari 365 hari dalam satu tahun, membutuhkan 100 hari yang benar-benar fokus memanfaatkan fasilitas Sirkuit Mandalika. Sementara menurut catatan MGPA, tingkat penggunaan sirkuit sudah mencapai 60 hari. Butuh 40 hari dalam sisa semester ini untuk terus mengisi tingkat usability terhadap Sirkuit Mandalika.

Dari sisi pengunjung wisatawan, perhelatan MotoGP di Mandalika diharapkan menjadi pendukung pertumbuhan wisatawan baik dalam dan luar negeri. Target nasional diharapkan wisatawan luar negeri 8,5 juta orang, sementara target wisatawan lokal 1,4 miliar orang dalam satu tahun.

Serangkaian acara termasuk jumpa Fans bakal digelar hari Rabu, termasuk party di tempat yang ditentukan. Ada parade bis di kota Mataram bersama para pembalap di hari Rabu. Di hari Kamisnya, ada parade penanaman coral oleh seluruh riders. Gelaran MotoGP di Mandalika menjadi pesta ikonik masyarakat Mataram yang menjadi market baru.

Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mengatakan gelaran Indonesia GP tahun ini merupakan kehormatan bagi Indonesia, termasuk IMI sebagai organisasi otomotif. Dia menilai sudah selayaknya Sirkuit Mandalika yang menelan investasi tidak sedikit untuk dioptimalkan, salah satunya dengan ajang MotoGPTM. Menurut Bambang, hal itu akan mendorong multiplier effect yang signifikan, khususnya bagi masyarakat NTB.

“Tahun lalu impact-nya luar biasa dan bukan hanya di NTB saja. MotoGPTM Mandalika sebelumnya mampu menarik jumlah penonton 100 ribu orang lebih dan nilai tambah ekonomi sampai Rp.4,5 triliun, saya harap bisa meningkat tahun ini dan makin berkontribusi pada ekonomi nasional dan daerah,” ujarnya di Jakarta, kemarin (Selasa, 3/10).

Senada dengan Bambang, Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo menilai ajang MotoGPTM Mandalika tahun ini merupakan event sport tourism penting bagi pariwisata Indonesia yang akhirnya mampu mengakselerasi perekonomian dalam negeri. Menurutnya, dampak positif gelaran ini akan dirasakan langsung oleh masyarakat NTB, termasuk para pelaku UMKM dan industri pariwisata daerah.

“MotoGPTM Mandalika tahun lalu kita sedang dalam kondisi recovery dari pandemi, tahun ini kita accelerate lagi untuk pertumbuhan pariwisata Indonesia karena Mandalika juga merupakan satu dari lima destinasi super prioritas,” tuturnya.

Dalam acara press conference tersebut, MGPA dan Dyandra&Co. “Berbagai persiapan telah dilakukan mulai dari perbaikan lintasan (track), kesiapan marshal, medical centre, fasilitas paddock, grandstand, hingga inner-circuit,” papar Priandhi Satria, Direktur Utama MGPA.

MGPA bersama Roadgrip Ltd telah memulai pengecatan ulang kerb dan area run-off Sirkuit.  Dari total luasan 27.380 m2, pengecatan ulang telah mencapai kurang lebih 22.000 m2.  Selain itu, telah dilakukan juga pemasangan sensor untuk area track-limit yang baru sesuai permintaan FIM, serta timing system.

Untuk para spectators atau penonton, dan tamu undangan penyelenggara juga telah menyiapkan hospitality terbaik, baik di ruangan Premier Box maupun area VIP Deluxe. Seluruh grandstand pun telah disiapkan untuk dapat menampung penonton sesuai kapasitas masing-masing grandstand.

“Penonton adalah tamu utama kami pada event ini, oleh karena itu kami menyiapkan seluruh fasilitas menonton dengan sebaik-baiknya. Seperti penonton di Premier Box dan VIP Deluxe yang dapat menonton dengan nyaman, kami juga akan memastikan penonton di area grandstand akan dapat menikmati seluruh rangkaian race dengan nyaman, karena kapasitas grandstand yang sangat memadai dan dilengkapi berbagai fasilitas, selain letaknya yang dekat dengan area side event di mana penonton dapat menikmati berbagai acara dan panggung hiburan,” tambah Priandhi.

Bagi para wisatawan domestik dan mancanegara, KEK (Kawasan Ekonomi Khusus) Sirkuit Mandalika sektor akses shuttle sudah cukup banyak. Jalan kawasan sudah diperbaiki hingga 35km, kantong parkir 7888 (mobil dan motor), gate kawasan dan pembangunan Kuta Lane sebagai landmark baru sebagai sport favorit wisatawan.

“Masyarakat yang nonton di Grand Stand A, sudah kami persiapkan lahan parkir tersendiri, dilengkapi 75 shuttle. Begitu juga dengan lokasi lain sudah saling terhubung dan cukup mudah,” ungkap Priandhi Satria, Direktur Utama MGPA.

Untuk akses menuju Pertamina Mandalika International Circuit, Garuda Indonesia akan menyediakan tambahan jadwal penerbangan (extra flight schedule) dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK) ke Bandara Internasional Lombok (LOP) dan arah sebaliknya pada 12-14 Oktober 2023 dan 16-17 Oktober 2023. Garuda Indonesia akan menyediakan total 68 jadwal penerbangan dan 7 penerbangan dengan kapasitas pesawat lebih besar selama periode tersebut.

Baca juga: Ducati Desmosedici GP23: Spesifikasi dan Serba-Serbinya

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Berita Otomotif

Jakarta, Autos.id  –  Menyusul kesuksesan tahun 2023, pesta otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024, akan segera diselenggarakan pada 15-25 Februari 2024 di JIExpo...

Balap

Last updated on 24 Oktober, 2023 Jakarta, Autos.id  – Sebanyak 5 anggota komunitas dari beragam klub motor Honda yang tergabung dalam Asosiasi Honda Jakarta...

Mobil

Mandalika, Autos.id  –  MotoGP™ 2023, Pertamina Grand Prix of Indonesia yang diadakan pada 13-15 Oktober 2023 di Pertamina Mandalika Circuit tandai momen penting kerjasama...

Balap

Pertamina Grand Prix of Indonesia (Indonesian GP) 2023 sukses digelar. Sejumlah kejutan mewarnai race MotoGP, Moto2, dan Moto3. Mandalika, Autos.id  – Puncak pelaksanaan PertaminaGrand...

error: Content is protected !!