Connect with us

Hi, what are you looking for?

Aksesoris

Selama Pandemi, ExxonMobil Berbagi Informasi Kepada Konsumen Secara Online

Kegiatan online melalui Webinar ini rutin dilakukan ExxonMobil Lubricants untuk memperkuat posisinya di industri pelumas

Jakarta, Autos.id  – PT ExxonMobil Lubricants Indonesia rutin menggelar webinar dengan pelanggan di masa pandemi corona. Head of Indonesia Lubricants Market Indonesia Patrick Adhiatmadja mengatakan bahwa webinar atau diskusi secara virtual diperlukan untuk berbagi informasi dengan konsumen terkait pelumas serta pengaplikasiannya pada mesin.

“Selama Webinar, segala macam persoalan yang dibicarakan, soal pelumas, mesin, dan sebagainya. Dan selama Webinar yang sudah digelar beberapa kali, total sudah 5.000 peserta yang turut serta,” klaim Patrick dalam diskusi virtual, di Jakarta, baru-baru ini.

Beberapa kegiatan virtual dilakukan ExxonMobil Lubricants Indonesia, di antaranya tentang program edukasi pengenalan dasar awal pelumas untuk pembangkit listrik kepada Siswa Menengah Kejuruan (SMK), bekerja sama dengan Brum.id menyediakan layanan penggantian pelumas di rumah konsumen, memberikan bantuan berupa sekat pelindung untuk Grad, hingga kerja sama perawatan kendaraan rutin bersama Grab.

Patrick Adhiatmadja selaku Head of Indonesia Lubricants Market Indonesia (tengah) dan Pablo Conrad selaku Marketing Director PT EMLI (kanan)

Selain itu, ExxonMobil juga ambil bagian di ajang motorsport internasional, kedua brand ExxonMobil yaitu Federal Oil (roda dua) dan Mobil (roda empat) melekat pada tim balap Federal Oil Gresini Moto2 di balap motor dan tim Red Bull Racing di balap Formula 1 untuk brand MobilTM.

Lebih lanjut Patrick menjelaskan sejak PT Federal Karyatama (FKT) diakuisisi oleh ExxonMobil Indonesia pada 2018, EMLI terus berupaya untuk melakukan penetrasi market. Sejak itu pula EMLI memegang hak pemasaran pelumas Federal Oil di Indonesia.

“Bahkan, pasca akuisisi, PT FKT fokus memproduksi pelumas-pelumas merek MobilTM dan Federal Oil di pabrik berstandar internasional di Kawasan Industri Cilegon, Banten. Pabrik yang berdiri di atas lahan seluas 2 hektar ini diresmikan pada 23 Agustus 2017,” pungkas Patrick.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Berita Otomotif

Jakarta, Autos.id  –  PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) yang memasarkan produk pelumas merek Federal Oil dan Mobil Lubricants kembali menggelar program mudik dengan...

Berita Otomotif

Tangerang, Autos.id – PT ExxonMobill Lubricants Indonesia (PT EMLI) yang memasarkan produk pelumas Mobil™ Lubricants dan Federal Oil™ kembali menambah deretan penghargaan yangd iperoleh,...

Balap

Tangerang, Autos.id  –  Peluncuran Tim Gresini Racing MotoGP 2024 juga resmi memperkenalkan duet Marquez bersaudara yaitu Alex Marquez dan Marc Marquez. Livery motor Ducati...

Balap

Jakarta, Autos.id – Federal Oil™ yang merupakan lini merek dari PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) dan Gresini Racing secara resmi mengumumkan kerjasama baru...

error: Content is protected !!