Connect with us

Hi, what are you looking for?

Aksesoris

Industri Modifikasi dan Aftermarket Mampu Bertahan di Tengah Pandemi Covid-19

Para pelaku industri mencari adaptasi terbaik dalam mendorong menggeliatnya dunia modifikasi dan aftermarket sambil mengikuti protokol kesehatan

Jakarta, Autos.id  –  Sesuai visi misi National Modificator & Aftermarket Association (NMAA) dan Indonesia Modification Expo (IMX) untuk #jagaotomotifindonesia, perkembangan dunia modifikasi dan komponen aftermarket Tanah Air akan terus didorong selalu bergeliat dengan mendukung upaya-upaya promosi dan penjualan kreatif di tengah pandemi.

“Di tengah situasi saat ini kami mencoba mendorong pelaku-pelaku usaha dalam industry modifikasi dan aftermarket agar tetap berjalan, dan kami yakin modifikator dapat bertahan dengan berbagai strategi kreatif mereka, karena kreativitas merupakan bagian tak terpisahkan dari para modifikator,” sebut Andre Mulyadi selaku NMAA Founder sekaligus IMX Project Director.

Peran NMAA dan IMX dalam hal ini adalah mempertemukan pasar yang potensial untuk produk aftermarket atau jasa modifikasi yang dibutuhkan dengan menggandeng salah satu market place terbesar di Indonesia, Tokopedia.

Toko velg legendaris Permaisuri Ban adalah yang sudah sejak lama berjualan melalui Tokopedia dan mendapat predikat Official Store. Di mana pada kondisi saat ini, Permaisuri Ban semakin menggencarkan cara berjualan mereka melalui Tokopedia karena dinilai sangat efektif untuk menjangkau calon konsumen di luar kota maupun untuk yang saat ini lebih memilih belanja dari rumah.

“Kondisi saat ini membuat Permaisuri memiliki protokol kesehatan khusus di toko. Selain itu tentunya kami menggenjot penjualan melalui market place. Konsumen tingal duduk manis di rumah karena semua sales di Permaisuri Ban sudah paham benar kebutuhan konsumen akan seperti apa, dan bisa menjadi konsultan yang tepat untuk memilih velg dan ban apa yang sesuai kemauan konsumen,” bilang Wibowo Santosa pemilik Permaisuri Ban.

Sementara itu produk aftermarket perawatan kendaraan Turtle Wax yang digawangi PT Laris Chandra memajukan konsep “do it yourself” untuk hampir semua produk yang dijualnya. Konsumen bisa langsung memakai produk perawatan kendaraan profesional yang bisa langsung digunakan ke mobilnya di rumah dengan sangat mudah, sehingga sangat berguna di masa-masa pandemi seperti sekarang ini.

“Turtle Wax merupakan merek ternama dari Amerika Serikat yang konsisten memberikan perhatian khusus pada perawatan mobil sejak 1953. Saat ini telah menjual produknya ke lebih dari 90 negara di dunia, termasuk di Indonesia. Dengan lebih dari 30 varian produk perawatan mobil yang diluncurkan di Indonesia, membuat Turtle Wax bisa menjadi pilihan produk perawatan eksterior dan interior mobil untuk konsumen yang saat ini masih membatasi kegiatan di luar rumah,” jelas Stanley Tjhie, selaku Business Director PT Laris Chandra.

Turtle Wax

Dari dua contoh di atas, membuktikan bahwa industri dan aftermarket Tanah Air bisa bertahan di masa-masa sulit seperti sekarang ini. Secara historis industri modifikasi dan aftermarket Indonesia telah banyak menghadapi berbagai kesulitan yang mempengaruhi kegiatan bisnis. Akan tetapi sebagai sebuah industri yang unik, dengan banyak pelaku bisnis dan user yang sebagian besar adalah pehobi otomotif, pada akhirnya bersama-sama menemukan cara untuk pulih dari kondisi-kondisi tersebut.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Modifikasi

Kota kedua dalam rangkaian Road to IMX 2021 Series disambut antusias khalayak modifikasi dan otomotif Kota Daeng setelah setahun terpuruk akibat pandemi. Makassar, Autos.id ...

Modifikasi

Program hiburan sarat edukasi otomotif sukses menyita jutaan pasang mata, membuat NMAA akan melanjutkan ke musim Indonesia Modification Expo 2021 selanjutnya Jakarta, Autos.id –...

Suzuki

Nikmati rangkaian penawaran serta peluncuran produk terbaru Suzuki eksklusif dalam gelaran Indonesia Modification Expo (IMX) 2020 pada 10 Oktober 2020 di Aplikasi Shopee Jakarta,...

Modifikasi

Banyak program acara menarik, peluncuran produk/jasa eksklusif, experience belanja otomotif online, serta tentunya puluhan Giveaway dan Supergiveaway yang bakal dibagikan pada 10.10.20 Jakarta, Autos.id ...

error: Content is protected !!