Connect with us

Hi, what are you looking for?

Tips

Tips Menerobos Banjir Dengan Motor

tips menerobos banjir dengan motor

Berniat menerobos banjir menggunakan sepeda motor? Ikuti dahulu tips menerobos banjir dengan motor berikut ini agar lebih aman!

Jakarta, Autos.id – Banyak pengendara roda empat maupun roda dua yang nekat menerobos banjir. Tahukah Anda bahwa menerobos banjir bukan hal yang mudah. Salah taktik dalam menerjang banjir mengakibatkan kecelakaan di jalan raya. Karena itu, sudah saatnya kini Anda mengetahui lebih dulu tips menerobos banjir dengan motor yang paling aman.

Ya, beberapa tips jitu yang kita terapkan saat hendak menerjang banjir dapat membuat kita terhindar dari hal-hal yang buruk. Hal buruk tersebut misalnya saja motor yang tiba-tiba mati hingga kecelakaan yang melibatkan pengendara lainnya.

nekat menerobos banjir mengakibatkan motor mati tiba-tiba

Saat musim hujan seperti sekarang ini, pengendara kerap disulitkan dengan jalanan yang tergenang air hujan. Genangan tersebut pada akhirya menyebabkan jalanan menjadi banjir. Belum lagi parit di sekitar jalanan yang menguap mengakibatkan air meluber ke jalanan.

Meski begitu, tak bisa dipungkiri antusias pengendara dalam menerjang banjir sangat tinggi. Apakah Anda adalah salah satu diantara para pengendara pemula yang berniat untuk menerjang banjir di jalanan? Anda sebaiknya memperhatikan tips menerobos banjir dengan motor ala Honda Community terlebih dahulu.

Dilansir dari Viva.co.id(5/11/2017), ada tips aman menerjang banjir untuk pemotor pemula. Para pengendara pemula lebih disarankan untuk tidak langsung menerobos genangan banjir. Sebaiknya mereka mengamati terlebih dahulu motor-motor yang melintasi genangan air tersebut.

“Fokuskan perhatian Anda pada knalpot motor pengendara lain yang sama-sama melintasi genangan air di depan”

Bila tinggi genangan air banjir berada di bawah knalpot, Anda dapat mengambil kesimpulan bahwa jalan tersebut aman untuk dilewati. Begitu pula sebaliknya, jangan sekali-kali berpikir untuk nekat menerobos medan jalan yang tergenang air banjir hingga lubang knalpot terendam air tersebut.

Tips menerobos banjir dengan motor yang satu ini perlu Anda cermati. Pasalnya, menerobos banjir dengan kondisi knalpot yang terendam dapat mengakibatkan mesin motor mati seketika. Tak hanya itu, Anda pun bisa jadi harus berbasah-basahan untuk mendorong motor ke tempat yang lebih aman.

Sementara itu, apabila Anda memang bisa menerobos banjir. Perhatikan laju kendaraansaat melewati genangan air tersebut. Pertahankan kecepatan motor Anda rendah secara konstan. Tak hanya itu, usahakan untuk menjaga jarak dengan kendaraan lain agar motor yang Anda kendarai tidak terhenti di tengah genangan air.

Tips menerobos banjir dengan motor selanjutnya ialah menyeimbangkan sepeda motor yang Anda kendarai. Kemungkinan laju sepeda motor akan lebih terhambat. Bahkan motor akan sedikit terseret atau goyah saat melewati genangan banjir.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Mobil

Last updated on 16 April, 2024 Autos.id – Periode lebaran dan libur sekolah menjadi ladang rezeki bagi tempat-tempat persewaan mobil. Tentu saja, pada momen...

Mobil

Last updated on 15 April, 2024 Autos.id – Hujan lebat merupakan ancaman bagi siapapun, terutama bagi pengendara yang sedang melaju di jalanan. Salah satu...

Tips

Last updated on 24 Januari, 2024 Bagi yang ingin membeli mobil bekas merk Hyundai, ada sejumlah tips yang perlu dilakukan. Autos.id – Membeli mobil...

Aksesoris

Rantai motor menjadi bagian penting untuk membuat sepeda motor beroperasi, lalu apa saja komponennya? Autos.id – Apakah Anda pemilik sekaligus pecinta sepeda motor? Jika...

error: Content is protected !!