Connect with us

Hi, what are you looking for?

Mobil

Prediksi Harga BYD di Indonesia

BYD

Last updated on 21 Januari, 2024

Autos.id – Kabarnya BYD sendiri akan masuk ke Indonesia minggu ini. Namun, itu semua baru perkenalan mereka. Konon, Grand Launching dari BYD itu sendiri akan ada di IIMS 2024 mendatang atau sebulan setelah perkenalan mereka ini. Sebenarnya prediksi harga BYD sendiri ini sudah jadi perhatian kami.

Beberapa model sudah berseliweran namun sampai sekarang spesifikasi dan harga pun belum kita ketahui bakalan seperti apa. Tetapi, dari beberapa model sudah ada yang berseliweran di jalanan Jakarta.

Seperti BYD Seal, BYD ATTO 3, dan masih banyak lagi. Dan kemungkinan tanggal 18 Januari nanti akan jadi penentuan dari kehadiran BYD. Menariknya lagi kita bukan bahas produknya, fokus kita adalah harga yang bakalan mereka pasang nanti di Bulan Februari 2024 mendatang.

Bakalan Gebuk Harga Pesaing

Prediksi Harga BYD

Pesaing mobil listrik ini cukup banyak. Mulai dari Jerman sampai China yang dominan di pasar Indonesia. Karena segmen ini paling banyak pemainnya, otomatis setiap brand saling bersaing dengan harga yang begitu mepet sekali.

Coba bayangin harga mobil listrik sekarang ini sudah mencapai Rp200 Jutaan ke atas. Bahkan model sekelas hatchback saja sudah lebih dari Rp300 Jutaan atau Rp400 Jutaan. Dengan harga yang sebenarnya lebih kurang logis untuk beberapa konsumen. Malah konsumen lain justru lebih banyak yang membeli model ini.

Berbeda dengan BYD yang sudah terkenal dengan beragam produk dan juga segmentasi pasar yang cukup luas. Mereka punya Low MPV, MPV medium, Sedan sampai hatchback pun mereka punya di berbagai segmen.

Jelas cara ini bisa gebuk beberapa kompetitor sekaligus dong? Jelas sekali tujuan mereka berikan pilihan lebih banyak dengan harga affordable (Harga murah sekali).

Berapa harga Produknya?

prediksi harga BYD

Kemungkinan BYD Atto 3 akan berada di range Rp400 Juta sampai Rp500 Juta. Sedangkan BYD Dolphin range harga berkisar di angka Rp300 Jutaan. Eits, kalau Dolphin bisa Rp300 juta kebawah mungkin saja bisa terjadi.

Sedangkan BYD Seal kemungkinan bakal bawa harga lebih murah daripada model sejenis. Pasalnya segmen Seal lawannya adalah Hyundai IONIQ dan KIA EV6. Bahkan kalau bisa harganya malah lebih murah setengah dari harga mereka.

Lebih penasaran lagi, strategi bisnis mereka kali ini apakah bisa membendung rival satu negara atau negara lainnya? Semoga saja ini bisa terjadi bukan? Apakah Prediksi harga BYD ini tepat?

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.

Baca Juga

error: Content is protected !!