Connect with us

Hi, what are you looking for?

Wuling

Bingung Biaya Charging Wuling Air ev? Berikut ini Penjelasannya!

Wuling Air Ev

Jakarta, Autos.id  –  Sejak peluncurannya tahun lalu, Wuling Air ev cukup digemari pecinta otomotif di Inodnesia. Betapa tidak, mobil listrik mungil ini, menawarkan mobil kompak yang cocok untuk di perkotaan. Tampilan desain Wuling Air ev menawarkan smart driving experience yang memudahkan dan mendukung Anda pada setiap momen perjalanan di perkotaan.

Tak hanya itu, desain eksteriornya terlihat modern dan dinamis serta bebas peraturan ganjil genap sehingga kapanpun Wuling Air ev melintas di kota Jakarta, tidak akan terkena tilang.

Wuling Air ev memiliki desain eksterior yang modern dan future tech dengan lampu depan LED yang memanjang ke samping. Kendaraan ramah lingkungan ini juga dilengkapi dengan body compact namun tetap roomy, sehingga mudah dikendarai di area perkotaan. Warna yang tersedia antara lain putih, kuning, biru, hijau dan pink.

Sedangkan interior Wuling Air ev dirancang dengan konsep minimalis dan futuristik. Kabin mobil ini didominasi oleh warna hitam dengan sentuhan aksen silver dan biru. Dashboard dilengkapi dengan layar sentuh 10.25 inci yang berfungsi sebagai sistem hiburan dan navigasi. Mobil ini juga memiliki kursi yang nyaman dan lapang untuk menampung 4 penumpang.

Adapun untuk keamanan Wuling Air ev dilengkapi dengan berbagai fitur keamanan seperti rem cakram pada keempat roda, ABS, EBD, ESC, EPB, AVH dan ISOFIX serta Hill Hold Control. Mobil ini juga dilengkapi dengan dua airbag untuk pengemudi dan penumpang depan.

Selain itu juga, Wuling Air ev menyematkan fitur-fitur canggih yang membuat perjalanan Anda terasa seperti di masa depan yang memudahkan momen berkendara Anda. Seperti Sound Module for Pedestrian Warning, TPMS, Rear Parking Sensor & Camera, Immobilizer, dan Anti Theft Alarm.

Dashboard dilengkapi dengan layar sentuh 10.25 inci yang berfungsi sebagai sistem hiburan dan navigasi.

Untuk tenaga, Wuling Air ev menggunakan baterai lithium-ion dengan kapasitas 30 kWh yang mampu menempuh jarak 300 km dengan satu kali pengisian penuh. Mobil ini juga dilengkapi dengan teknologi pengisian cepat yang memungkinkan baterai terisi penuh dalam waktu 1 jam dengan daya listrik 40 kWh. Mobil ini memiliki motor listrik yang mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 125 hp dan torsi 110 Nm.

“Kami memberikan garansi baterai Air ev selama 8 tahun, namun bila ada kerusakan bukan karena kelalaian pengemudi sebelum masa garansi habis, baterai akan kami ganti yang baru,” tukas Danang Wiratmoko selaku Product Planning Wuling Motors di Jakarta, belum lama ini.

Wuling Air ev juga dilengkapi dengan easy home charging untuk lebih memudahkan pengisian daya di rumah dengan minimal daya 2.200 volt.

Dilengkapi dengan dua aribag untuk pengemudi dan penumpang di depan

Wuling Motors juga memperkenalkan Wuling Air ev kepada dunia dengan turut berpartisipasi pada KTT G20 Bali, KTT ASEAN Labuan Bajo, KTT ASEAN Jakarta, AIS Forum 2023 Bali yang lalu.

Harga Wuling Air ev ditawarkan dalam tiga varian yaitu

  • Air ev Long Range – Rp 273,5 jutaan
  • Air ev Standar Range – Rp 222 jutaan
  • Lite – Rp 188,9 juta.

Adapun perhitungan total biaya untuk pengisian biaya total untuk pengisian daya dari kapasitas baterai kosong hingga penuh, biayanya juga diklaim kurang dari Rp50.000, mengingat harga listrik per-1 kWh hanya sebesar Rp1.699. Hal ini tentunya untuk pengisian daya yang dilakukan di rumah. Sebagai gambarannya, tarif listrik rumah tangga berdaya 2.200W ialah Rp1.444,70 per kWh, sedangkan daya 3.500W Rp1.699,53.

Review Wuling Air EV

Artinya, untuk sekali pengisian penuh Air ev tipe Long Range dengan baterai berkapasitas 26,7 kWh (1.444,70 X 26,7) hasilnya Rp38 ribuan dan Rp44 ribuan untuk daya 3.500W.

Di sisi lain, jika melakukan pengisian daya di SPKLU, biaya yang dibutuhkan juga hanya berkisar Rp65 ribuan (Long Range) dan Rp42 ribuan (Standar Range dan Lite) dengan harga satu kWh berkisar Rp2.467.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Wuling

Kuasai segmen kendaraan listrik Indonesia dengan pangsa pasar 64% dalam periode Januari sampai Maret tahun ini Jakarta, Autos.id  – Perkuat komitmennya di segmen kendaraan...

Wuling

Jakarta, Autos.id  – Mewujudkan komitmennya dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia, Wuling Motors (Wuling) resmi mengumumkan 6 (enam) titik pengisian daya kendaraan listrik...

Wuling

Menjadikan mudik lebih nyaman dan tenang dengan gratis pengecekan kendaraan dan diskon suku cadang Jakarta, Autos.id  – Dalam rangka memberikan kemudahan dan kenyamanan konsumen...

Wuling

Last updated on 30 Maret, 2024 Bentuk apresiasi dari Warta Ekonomi kepada Wuling atas deretan kendaraan listriknya yang inovatif di Indonesia Jakarta, Autos.id  –...

error: Content is protected !!