Connect with us

Hi, what are you looking for?

Honda

Spy Shoot, Honda Jazz Terbaru Terungkap

Honda Jazz generasi terbaru kembali tertangkap kamera saat melakukan pengetesan. Berdasarkan spekulasi yang beredar, calon Honda Jazz generasi terbaru ini bakal diluncurkan secara global tahun 2021 mendatang.

Autos.id  –  Honda Jazz yang diprediksikan bakal meluncur dua tahun mendatang ini memiliki dimensi serta bentuk bodi yang tak jauh berbeda dengan model terkini. Namun dapat dilihat pada bagian depannya, model ini mengusung lampu membulat serta proyektor yang berukuran besar.

Tak hanya itu, terlihat desain bempernya tidak agresif seperti Jazz model terkini.

All New Brio Kembali Menjadi Kontribusi Terbesar Penjualan Honda

Sementara di bagian belakangnya masih menjadi sebuah misteri. Pasalnya, tak terlihat kaca di bagian pilar C pada unggahan Spy Shot ini. Namun, belum diketahui apakah kaca di pilar C ini benar-benar dihilangkan atau sekedar ditutupi oleh stiker kamuflase.

Spekulasi yang beredar, Honda Jazz generasi terbaru ini tetap mempertahankan mesin bensin 1.500 cc-nya namun dengan tambahan 2 motor elektrik untuk versi global. Sementara untuk versi tanah air, masih belum diketahui mesin apa yang bakal digunakan pada Hatchback pesaing Toyota Yaris ini.

Sedangkan di Indonesia sendiri, PT Honda Prospect Motor terakhir kali memperkenalkan Honda Jazz terbarunya pada bulan Agustus 2017 lalu. Itupun hanya melakukan penyegaran penampilan (facelift) saja.

Honda Jazz generasi ke-3, ini mendapat ubahan serta penyegaran wajah dan bagian belakang yang lebih sporty dan stylish. Sektor eksterior, Honda Jazz terbaru dilengkapi full LED headlamp dengan LED daytime running light.

Tampilan stunning front grill baru dengan bumper yang sporti membuat Jazz terlihat semakin sporti. Di bagian belakang, Honda Jazz anyar ini mendapat desain bumper baru dengan sentuhan diffuser.

Sementara di sisi samping dynamic side skirt membuat mobil semakin berjiwa muda. Untuk kaki-kakinya dilengkapi dengan ban berukuran 185/55 R16.

Tak hanya di bagian eksterior, bagian kabin juga kini diberi sentuhan baru. Masuk ke kabin, Anda langsung disambut layar sentuh terbaru berukuran 8 inci dengan model yang mengambang. Head unit ini sudah dilengkapi  dengan fitur telephone, audio Bluetooth, serta audio visual.

Selain itu, fitur pendingin otomatis pun kini telah tersedia dengan panel digital. Fungsinya mirip seperti kepunyaan Mobilio ataupun Brio RS. Kesan sporti juga semakin kental dengan aksen jahitan oranye di bagian jok, lingkar kemudi, console box, dan shift knob khusus di varian RS.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

error: Content is protected !!