Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

IIMS 2025 Bakalan Bawa Keseruan di Awal Tahun!

Autos.id – Pameran Otomotif di awal tahun Indonesia International Motor Show atau IIMS 2025 bakalan berlangsung pada 13-23 Februari 2025 di JIEXPO Kemayoran. Dalam perubahan besar kali ini, ekspansi pameran bakalan samai ke Gambir Expo, karena tunjukkan antusiasme luar biasa dari pelaku industri otomotif yang terus bertambah setiap tahun. Karena para peserta pameran hadirkan inovasi terkini dan pengalaman unik buat pengunjung, otomatis bakalan banyak inovasi terkini dan pengalaman unik buat pengunjung.

Apa saja hal menarik dari IIIMS 2025 kali ini? Dan seperti apa program unggulan dari IIMS kali ini karena bertepatan dengan awal tahun dan berbagai macam perubahan Lantas apa saja yang bisa kalian coba lihat di pameran paling seru abad ini.

Ada Infinite Live sama Infinite Show

Program unggulan seperti IIMS Infinite Live dan IIMS Infinite Show merupakan bagian dari Autotainment yang berikan pengalaman tidak terlupakan buat pengunjung. Penasaran dong line up fase pertama IIMS Infinite Live 2025 kali ini siapa saja? Okelah daripada lama-lama mending kita bahas deh.

Pertama ada Iwan Fals, kemudian The Changcuters, Maliq & D’Essentials, Kahitna sampai Dere pun turut hadir dalam Infinite Live 2025. Selain itu masih ada pertunjukan otomotif spektakuler dan atraksi memukau mata dengan karya seni interaktif.

“IIMS 2025 bukan hanya sekedar pameran otomotif, tetapi juga menjadi wadah bagi kami untuk berkontribusi dalam mendorong pertumbuhan industri otomotif dan pendukungnya di Indonesia. Dengan menghadirkan IIMS Infinite Live dan IIMS Show kami ingin menjadikan IIMS 2025 sebagai pusat inovasi dan hiburan yang tidak hanya menarik bagi para pecinta otomotif tetapi juga bagi seluruh lapisan masyarakat,” ucap Daswar Marpaung, Presiden Direktur PT. Dyandra Promosindo. 

Selain IIMS Infinite Live, Infinite Show sendiri bakalan menampilkan pertunjukan spektakuler seperti Welcoming Parade, Catch Me if You Can, Wheels of Romance, Automotive Respectable Day dan masih banyak lagi. 

Selain itu ada juga PAHAMI Audio Contest x Battle Dance serta Gadis Rock N Roll & Kuda Hitam dan Negeri di Atas Awan. Bahkan Classic Car Parade pun juga hadir di acara ini. Bahkan ada juga IIMS x X-Trial dan IIMS Burnout, sebuah event terbaru dari IIMS untuk hiburan pengunjung IIMS kali ini. 

Booth Semakin Megah dan Meriah

IIMS 2025

Menurut Rudi MF, Project Manager IIMS 2025, IIMS tahun ini bakalan bawa berbagai kemegahan booth pameran beserta produk unggulannya. Serta program pendukung yang menjanjikan berbagai macam program unggulan yang ada di IIMS 2025.

Bahkan ada kejutan lainnya, kali ini Ariel bakalan ada di IIMS Infinite Live bertepatan dengan momen Valentine di tanggal 14 Februari 2025. Nantinya ia akan tampil sebagai apa tunggu kabar baiknya nanti.

“Kami sangat antusias membawa kembali IIMS Infinite Live dan IIMS Infinite Show sebagai penghubung unik antara dunia otomotif dan musik. Tahun ini, kami tidak hanya ingin menampilkan pameran otomotif terbaik, tetapi juga menciptakan pengalaman yang benar-benar berkesan bagi semua pengunjung. Dengan kolaborasi antara inovasi otomotif dan pertunjukan musik berkualitas, kami yakin IIMS 2025 akan menjadi ajang yang tak hanya ditunggu oleh pecinta otomotif, tetapi juga penggemar hiburan di Indonesia,” ujar Rudi MF, Project Manager IIMS 2025.

Dengan kembalinya IIMS 2025 ini semua tidak lepas dari dukungan MUFG Group sebagai Danamon official Bank Partner, Adira Finance sebagai Official Multfinance Partner dan Momobil dan Momotor selakuk official Trade In Partner. 

Bagaimana dengan Harga Tiket?

IIMS 2025

Soal tiket, pasti pada menunggu ya semua orang. Tiketnya sendiri tahun ini IIMS sendiri menyediakan tiket baru dengan nama VIP Hospitality Ticket terdiri dari Premiere Pass, Golden Pass dan Elite Pass. Masing-masing memiliki benefit berbeda, dengan harga tiket reguler Rp50.000 untuk Weekdays (Senin-Kamis) dan Rp90.000 buat Weekend (Jumat-Minggu). Sedangkan tiket Premium Day sendiri tanggal 13 Februari 2025 hanya Rp150.000 saja. 

Sedangkan tiket IIMS Infinite Live dan Infinite Show sendiri mulai dari Rp150.000 untuk Weekdays dan Weekend Rp185.000 untuk Weekend. Namun, edisi spesial beli sekarang bisa dapat tiket dengan harga Rp150.000 untuk Weekend.

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.

Baca Juga

Berita Otomotif

Jakarta, Autos.id  – Perhelatan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 resmi berakhir sukses dengan capaian yang baik. Rangkaian acara otomotif terbesar di Indonesia ini...

Berita Otomotif

Jakarta, Autos,id –  Rangkaian Indonesia International Motor Show (IIMS) telah memasuki hari kesepuluh pada Sabtu (22/2). Pada hari yang sama, Dyandra Promosindo menggelar acara...

Daftar Harga Mobil

Jakarta, Autos,id – Pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 sebagai salah satu event otomotif terbesar di Indonesia, telah berhasil terlaksana selama tujuh hari...

Suzuki

Jakarta, Autos.id – Suzuki kembali hadir pada IIMS 2025 dengan membawa kembali salah satu episentrum paling menarik tahun lalu yaitu Jimny Adventure Experience berlokasi...