Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

Honda Accord Terbaru Masuk Deretan Sedan Termewah

Honda Accord 2018

Honda Accord 2018 merupakan generasi ke-10 dari Accord yang diprediksi akan berubah total dari sebelumnya, dan perubahannya akan menjelma jadi salah satu sedan mewah Honda.

Detroit, Autos.id – Honda Accord generasi terbaru rencananya akan memulai debutnya pada 14 Juli 2017 di Detroit. Generasi ke-10 Accord ini akan mengusung desain elegan sporty yang membuat penampilannya semakin menarik.

Carscoops, Rabu (21/6/2017) melaporkan model terbaru Honda Accord 2018 akan sangat berbeda dari model-model sebelumnya. Hal ini karena Accord karena dibangun dengan tampilan kelas mewah yang menempatkannya dideretan mobil termewah sedan Honda.

“Honda Accord 2018 akan sangat berbeda dari model-model sebelumnya. Hal ini karena Accord karena dibangun dengan tampilan kelas mewah”

Internal Honda mengungkapkan model terayar Honda ini akan ditawarkan dengan tiga powertrain yang sangat mendukung performa sekaligus efisiensi bahan bakar. Dua model yang akan ditawarkan bermesin injeksi dengan transmisi otomatis 10 percepatan yang sementara dikembangkan atau transmisi manual 6 percepatan.

Honda Accord 2018

Rilis Bulan Depan

Sementara salah satu varian Honda Accord 2018 yang akan ditawarkan menggendong mesin berteknologi Hybrid yang dibekali dua motor listrik yang akan menjadi loncatan baru untuk model sedan yang dikembangkan Honda.

Honda Accord 2018

Akan Jadi Salah Satu Sedan Termewah Honda

Beberapa sketsa yang sebelumnya beredar menggambarkan Accord baru dilengkapi dengan headlamp LED dan gril terbaru dan mendapat desain wajah yang lebih aerodinamis untuk menunjang performanya. Terkait detail spesifikasi Honda rencananya akan mengumumkannya bertepatan dengan hari peluncuran generasi terbaru Honda Accord ini.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Balap

Suzuka, Jepang, Autos.id  – Pada seri pembuka ajang balap Super Formula musim 2025 yang diadakan pada tanggal 8 dan 9 Maret 2025 Honda berhasil...

Daftar Harga Motor

Autos.id – Honda pada saat itu keluarkan motor matik untuk decoy product. Sebenarnya bukan decoy melainkan produk dari Honda Jepang. Kali ini Honda Dio...

Mobil

Autos.id – Bicara soal Hot Wheels sendiri, banyak penggemar Die Cast satu ini di indonesia bisa bilang paling antusias. Saking antusias, banyak yang mengincar...

Mobil

Last updated on 25 Mei, 2024 Autos.id – Dengan bangga, Honda kembali mengeluarkan produk terbarunya, yakni Honda BR-V N7X Edition. Terdapat 3 varian tipe...