Connect with us

Hi, what are you looking for?

Mobil

Crab Wheel Hyundai IONIQ 5 Mulai Tes Jalan

Crab Wheel Hyundai IONIQ 5

Hyundai IONIQ 5 Kepiting sepertinya lagi uji coba jalan ini

Autos.id – Crab Wheel Hyundai IONIQ 5 atau sebutannya Roda Kepiting ini ternyata sudah uji coba dengan situasi jalanan lho. Bayangkan teknologi terbaru Hyundai MOBIS ini bakalan uji coba lapangan. Tentu saja, banyak sekali pertimbangannya. Termasuk teknologi yang bisa hasilkan kemudahan saat berkendara.

Untuk itu, Hyundai sendiri mempersiapkan beragam simulasi dalam berbagai kondisi tertentu. Pastinya penjelasan dari Hyundai MOBIS sendiri bisa gambarkan seperti apa kerja Crab Wheel kali ini.

Crab Wheel Hyundai IONIQ 5

Inovasi terbaru dari Hyundai terhadap IONIQ 5 sendiri merupakan solusi terbaru ataupun pengembangan dari 4-Wheel Steering. Memang, teknologi ini sendiri sudah ada di beberapa mobil tertentu.

Seperti Honda Accord, BMW Seri-7, Mercedes-Benz E-Class sampai S-Class dan masih banyak lagi. Sedangkan Hyundai berani kembangkan lebih dari itu dan juga membuat terobosan penting. Entah kenapa, mereka bisa membuat inovasi unik seperti ini.

Beberapa Cara Parkir dan Manuver dari Crab Wheel ini

Sebenarnya Crab Wheel dari Hyundai IONIQ 5 tersebut punya beberapa manuver. Salah satunya, saat parkir itu sendiri. Dalam video demonstrasi mereka, terlihat kalau manuver parkir sendiri lebih mudah dan gampang berkat kaki kepiting ini.

Beberapa gaya menarik seperti keluar masuk dari parkiran dengan andalkan ban belakang untuk berbelok dan pindahkan mobil seperti mobil parkir pada umumnya. Sedangkan manuver berikutnya adalah parkir paralel.

Inilah manuver paling mudah dan sebenarnya memudahkan sekali, dengan mengubah sudut ban mobil saja sudah masuk ke paralel lebih mudah.

Tentu saja kemudahan ini berkat sistem terbaru yang bisa mereka ubah sesuka hati mereka. Kemudian, beberapa modifikasi seperti kaki-kaki mobil bisa berputar 180 derajat supaya bisa mengakomodir manuver tertentu.

Bermanuver saat berjalan lebih menarik

Ternyata, selain manuver parkir juga manuver saat menyalip pun bisa mereka lakukan. Terutama kondisi jalanan seperti diagonal atau punya space cukup namun sulit bergerak. Otomatis, IONIQ 5 ini bisa langsung belokkan kakinya saat mobil berjalan.

Hasilnya bisa kalian dan berlangsung dengan lancar tanpa ada kendala lagi. Bahkan kemudian hari inilah solusi baru bagi negara yang memiliki masalah jalanan sempit atau memang ya kesulitan bermanuver.

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Mobil

Last updated on 27 Desember, 2023 Jakarta, Autos.id –  Hari ini (Jumat, 22/12), PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) mengumumkan pembaharuan di flagship SUV-nya, New...

Berita Otomotif

Kemunculan IONIQ 5 dan IONIQ 6 di film Spider-Man: Across the Spider-Verse semakin mendekatkan mobilitas terbarukan dari lini kendaraan listrik Hyundai ke masyarakat luas,...

Berita Otomotif

Last updated on 16 Mei, 2023 Selama perhelatan IIMS 2023, produk Hyundai pun memperoleh antusiasme yang tinggi di area test-drive Hyundai Experience dengan total...

Mobil

Autos.id – Jaminan Spare Parts oleh Hyundai Motors Indonesia (HMID) membuat semua orang terkesan sekali. Pastinya pemilik Hyundai merasa nyaman dan aman saat berkendara...

error: Content is protected !!