Connect with us

Hi, what are you looking for?

Reviews

Inilah KTM RC8C Update Model Tahun 2023, Kini Jauh Lebih Canggih

Inilah KTM RC8C Update Model Tahun 2023, Kini Jauh Lebih Canggih

Update model 2023 pada KTM RC8C ini memberikan tampilan yang lebih sporty, canggih, serta lebih bertenaga dibandingkan sebelumnya.

Autos.id – Di tahun 2021 silam, pabrikan sepeda motor asal Austria, KTM menghadirkan motor Superbike RC8C yang saat itu hanya dijual sebanyak 100 unit. Menjelang tahun 2023 ini, KTM menghadirkan versi penyegaran dari RC8C yang hadir dengan beberapa ubahan signifikan dan lebih canggih.

Sama seperti model sebelumnya, RC8C untuk update model tahun 2023 ini juga hanya dijual dalam jumlah terbatas meskipun kini jumlahnya naik menjadi 200 unit.

Ubahan Yang Diberikan KTM

Dilansir dari Bikersrepublic, ubahan yang diberikan KTM pada RC8C model tahun 2023 terbilang cukup signifikan. Mulai dari paket elektronik yang diberi rombakan total dan memberikan rasa berkendara yang lebih menyenangkan. Lalu dari segi performa, RC8C mendapatkan upgrade tenaga dan torsi yang meskipun tidak signifikan tetapi cukup memberikan lonjakan performa.

Mesin 889 cc yang sudah diberi upgrade ini kini bisa menghasilkan tenaga 135 Hp di 11.000 rpm yang artinya naik sekitar 7 Hp dari versi sebelumnya. Walaupun torsi dari motor ini masih tetap di 98 Nm pada 8.250 rpm, namun pengurangan bobot dengan penggunaan katup ringan serta batang piston dari bahan titanium memberikan peningkatan pada rasio kompresi.

Di versi update 2023 ini, KTM RC8C ini juga mendapatkan throttle body yang lebih besar serta pompa bahan bakar dengan desain baru. Penggunaan dua komponen ini menghasilkan peningkatan dari segi preload pegas kopling serta penambahan oil cooler yang membuat suhu mesin menjadi lebih stabil. Bobot motor ini kini hanya 142 kg berkat penggunan knalpot Akrapovic serta rangka yang terbuat dari baha kromium-molidenum yang kuat, ringan, serta rigid.

Di bagian kaki-kaki, KTM juga memberikan ubahan seperti penggunaan suspensi depan WP XACT Pro dan suspensi belakang WP APEX Pro yang sudah dikalibrasi ulang. Sistem pengeraman motor ini menggunakan kaliper rem Brembo Stylema dan sudah ditunjang dengan master silinder RCS19 Corsa Corta yang juga digunakan pada motor KTM di ajang balap MotoGP.

KTM RC8C model tahun 2023 ini hanya dijual sebanyak 200 unit saja secara global. Nantinya setiap konsumen akan mendapat plakat nomor seri sebagai tanda nomor produksi motor ini. Bagi yang tertarik, setidaknya harus merogok kocek sebesar 39.599 Dolar Amerika atau setara Rp 619 jutaan.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

error: Content is protected !!
Exit mobile version