Autos.id – Tren kendaraan listrik di Indonesia terus menunjukkan grafik naik setiap tahunnya. Mendukung langkah besar pemerintah menuju transisi energi bersih, Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (PERIKLINDO) bersama Dyandra Promosindo kembali menghadirkan PERIKLINDO Electric Vehicle Show (PEVS) 2025, berkolaborasi dengan Asiabike Jakarta. Pameran kendaraan listrik terbesar ini akan berlangsung pada 29 April hingga 4 Mei 2025 di JIExpo Kemayoran, Jakarta.
PEVS 2025: Semangat Baru untuk Energi Bersih
Ketua Umum PERIKLINDO, Moeldoko, menekankan pentingnya mempertahankan momentum pertumbuhan kendaraan listrik di tengah tantangan ekonomi global. Justru di situasi sulit ini, menurutnya, ada peluang besar bagi Indonesia untuk memperkuat industri EV.
“Bertepatan dengan Hari Bumi, tema kita adalah Our Power, Our Planet — sangat relevan untuk memperkuat semangat transisi energi baru terbarukan,” kata Moeldoko.
Ia berharap, lewat PEVS 2025, masyarakat semakin sadar dan terdorong untuk beralih ke kendaraan listrik, sekaligus mempercepat terbentuknya ekosistem transportasi listrik nasional.
Dengan persiapan yang sudah mencapai 99%, PEVS 2025 juga menghadirkan konsep baru, yaitu Business to Business (B2B) Scheme untuk membuka peluang kolaborasi lebih luas antar pelaku industri.
“Dengan lebih dari 130 brand yang bergabung, pengunjung punya banyak pilihan kendaraan listrik untuk dipilih. Ayo hadir, beli, dan gunakan EV, itu kontribusi nyata untuk negara dan lingkungan kita!” tambah Moeldoko.
Target Besar: Transaksi Rp400 Miliar
Daswar Marpaung, Presiden Direktur Dyandra Promosindo, optimistis bahwa di tengah tantangan global, PEVS 2025 justru bisa menjadi motor penggerak industri otomotif listrik di Indonesia.
Target transaksinya? Tak tanggung-tanggung, Rp400 miliar!
“Kami ingin mendorong masyarakat lebih peduli terhadap keberlanjutan lingkungan, menjunjung tinggi sustainability dan semangat Hari Bumi lewat PEVS,” tegas Daswar.
PEVS 2025: Lebih Besar, Lebih Seru
Rudi MF, Project Manager PEVS 2025, menjelaskan bahwa tahun ini pameran akan semakin beragam, melibatkan kendaraan listrik roda empat, roda tiga, roda dua, hingga industri aftermarket dan F&B.
Beberapa brand kendaraan roda empat yang ikut berpartisipasi meliputi:
- MAB, DFSK, Seres, Wuling, BMW, BYD, Kalista, Prestige, Hyundai, Mini, Denza, Chery, dan MG
Sedangkan di sektor roda dua ada nama-nama besar seperti: - Astra Honda Motor (AHM), Dubbs, Kawasaki, Alva, United, Indomobil E-motor Adora, Maka Motors, dan Selis.
Tak hanya pameran, PEVS 2025 juga menghadirkan sederet aktivitas seru:
- EV Test Drive & Test Ride
- EV Riding
- EV Parade & Catwalk
- Miss PEVS
- PEVS Push Bike Race
- EV Morning Run
- IAM EV Fest
- Diecast & Collectible Watch Show
- Electric Board and Scooter Ride
- EV Track Zone
- Closing Ceremony
Pengunjung juga akan dimanjakan dengan berbagai fasilitas seperti:
- Free Shuttle Bus dari dan menuju JIExpo
- Business Lounge untuk B2B buyers
- VIP Business Lounge untuk pembeli prioritas
- Business Matching Program dan Buyers Evening Gathering untuk networking dan membuka peluang kerja sama lebih luas.
Seluruh area pameran seluas 35.263 m² akan mereka optimalkan, termasuk penggunaan Hall B3 dan C3 untuk mobil penumpang dan komersial, Hall A untuk kendaraan roda dua dan tiga, serta area outdoor untuk test drive. Semuanya didesain nyaman dan mudah diakses, bahkan tersedia area parkir khusus kendaraan listrik!
Peserta Internasional dan Harga Tiket
Tahun ini, PEVS juga dapat dukungan oleh partisipasi global. Messe Frankfurt Hong Kong akan kembali hadir lewat Show Director-nya, Crister Lau, memperkuat sesi Business Matching yang mempertemukan pelaku industri Indonesia dengan delegasi pembeli dari negara-negara seperti Singapura, India, Republik Ceko, AS, Maroko, Inggris, UEA, Rusia, hingga Togo.
Untuk tiket masuk, berikut detailnya:
- Rp100.000 untuk Premium Day (29 April 2025)
- Rp50.000 untuk weekdays dan weekend (30 April – 4 Mei 2025)
Buat kamu yang ingin cari tahu info terbaru soal acara ini, follow Instagram mereka di @pevs_id dan @asiabike_show, atau langsung kunjungi situs resminya di pevs-id.com dan asiabikejakarta.com.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.