Connect with us

Hi, what are you looking for?

Chery

OMODA 09 Tertangkap Netizen Sedang Berjalan di Kawasan SCBD

Autos.id-Jakarta. Chery Group sepertinya bakal memasukkan brand Omoda ke Indonesia, sebagai brand sendiri.  Desas-desus itu makin kuat, ketika ketika seorang netizen dari akun @obsessedtowheels merekam sebuah Omoda 09 berjalan tanpa kamuflase di jalanan SCBD, Jakarta Selatan.

Dugaan Chery akan melepaskan Omoda sebagai brand sendiri bisa dibilang oke, ketika lineup Omoda memang benar-benar komplit. Di pasar Global, Omoda punya 9 line up. Dari Omoda 9, Omoda 7, Omoda 5 hingga Omoda 4.  Seri 3, seri 2 dan Seri 1 belum dilaunching.  Namun seperti yang kita ketahui, Omoda baru diperkenalkan sebagai Omoda 5 saja.

Chery melahirkan brand Omoda 5 pada pameran Auto Guangzhou 2021. Diproduksi secara masal pertama kali pada Februari 2022. Namun Kenyataannya, Juni 2022,  Chery cukup digemari di Rusia, dan menjadi pilihan brand selain Jepang dan Cina.

Kemudian pada April 2023, Chery kembali memperkenalkan Chery TJ-IC-DM yang kemudian diperkenalkan sebagai Jaecoo J7, dengan nama lokal Chery Tansuo 06 atau berarti Discovery 06. April 2023  Chery akhirnya memperkenalkan Omoda sebagai brand baru, dengan target market Lifestyles of Health and Sustainability.

Chery menghela nafas panjang, agar target pada 2030 bisa terjual 1,4 juta unit.  Untuk tahun 2025 saja, Chery berhasil menjual unit 330 ribu di berbagai negara atau sekitar 47 persen. Sementara rangking bulanan, Chery berhasil menjual 43 ribu unit dalam 1 bulan saja, khususnya bulan November 2025.

Di Indonesia, Chery sudah punya puluhan diler dengan 31 varian brand. Disusul dengan Jaecoo, Jetour dan Lepas yang bakal mempertegas marketnya di tahun 2026 ini.

Omoda 9 Bermesin ICE Super Hybrid System

Dengan mesin 1500 liter turbo menghasilkan tenaga hingga 540hp dan torsi 640 Nm. Dengan penggerak 4×4 AWD, Baterai 34,46 kWh dan Jarak Tempuh pure EV sejauh 169km berdasar NEDC.

Secara dimensi Omoda 9 memiliki panjang 4,775 mm, lebar 1,920 mm, tinggi 1,671 mm, wheelbase 2800mm dan kapasitas tangki 70 liter. Di Malaysia Omoda 9 diperkenalkan dengan harga mencapai Rp600 jutaan. Mungkin di Indonesia bisa mencapai Rp750 juta lebih.

 

 

 

 

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.

Baca Juga