Connect with us

Hi, what are you looking for?

Bentley

Bentley Perkenalkan All New Flying Spur, Kapan Meluncur Di Indonesia?

Didesain dan dibuat di Crewe, Inggris, new Flying Spur menampilkan aplikasi unik dari teknologi mutakhir dan modern, secara halus menggabungkan kerajinan Inggris dan fitur-fitur inovasi

Jakarta, Autos.id  –   Belum lama ini, Bentley Motors memperkenalkan All-new Bentley Flying Spur, Grand Tourer mewah empat pintu. Dalam keterangan resmi yang disampaikan oleh Bentley Jakarta, All-new Flying Spur menawarkan kombinasi unik dari performa limousine mewah dan sports sedan yang sarat dengan fitur canggih.

“Seperti dengan peluncuran Continental GT, new Flying Spur dibangun dari dasar yang mendorong segala batasan teknologi dan keahlian untuk memberikan perfoma dan kesempurnaan dengan level tertinggi,” ujar Adrian Hallmark, Chairman dan Chief Executive dari Bentley Motors.

DESAIN MODERN

New Flying Spur menampilkan desain lekukan modern melalui proporsi desain yang elegan namun berotot, generasi terbaru dari lampu depan LED matriks dengan efek potongan kristal sekarang ditambahkan lapisan krom  dan pembungkus lampu belakang bermotif “B”. Desain roda 22 inch menghadirkan personality dan kegagahan unik dari Flying Spur.

Bentley Ciptakan Ruang Penyimpanan Menggunakan Sidik Jari

Sedan Grand Touring mewah ini dibekali sasis aluminium dan composite serta arsitektur desain elektronik 48V. Fitur lain adalah Electronic All-Wheel Steering untuk pertama kalinya pada kendaraan Bentley, digabungkan dengan Active All-Wheel Drive dan Bentley Dynamic Ride.

Tiga bilik air springs memungkinkan pengaturan suspensi yang lebih besar antara kenyamanan berkendara dengan limousine dan level sporty untuk kontrol kendaraan. Driver Assistance Systems baru dipasang di new Flying Spur sebagai standar, termasuk di dalamnya adalah Traffic Assist, City Assist dan Blind Spot Warning.

New Flying Spur dibekali mesin 6.0 liter twin-turbocharged W12, yang dikawinkan dengan transmisi dual-clutch 8 percepatan. Mesin TSI baru ini meletupkan tenaga 635 PS (626 bhp) dan 900 Nm (664 lb.ft.), serta hanya butuh waktu 3,8 detik dari posisi 0-100 km/jam, dan kecepatan maksimal 333 km/jam (207 mph).

SERBA DIGITAL

Model ini menampilkan instrument digital HD pada layar, konsol yang dapat berputar dengan pilihan 12.3 inch layar sentuh digital, kenop analog indah, atau detox digital untuk lapisan kayu, dan kendali jarak jauh layar sentuh untuk penumpang di kursi belakang.

Sementara kaca panoramic sunroof yang dapat diregangkan ke seluruh bagian atap kendaraan. Ukuran full, kaca-ke-kaca panoramic sunroof dapat dispesifikasikan. Panel depan akan miring dan bergeser kearah belakang diatas panel bagian belakang. Lapisan penutup Alcantra akan dilepas secara elektrik dan warna disesuaikan dengan 15 warna utama interior.

New Flying Spur juga menampilkan radiator matrix hitam mengkilap, dengan krom terang yang mengelilingi dan baling-baling vertikal seperti desain Bentley SI Continental Flying Spur 1957 yang ikonik.

Bentley Bentayga V8 Tampil Perdana di Geneva

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Reviews

Suzuki dobrak pasar mobil elektrfifikasi pertama dengan harga kompetitif Jakarta, Autos.id  –  Hari ini (Jumat, 10/6) di Mall Kelapa Gading 3, PT Suzuki Indomobil...

Komparasi

Kedua pabrikan eropa ini telah meluncur beberapa waktu lalu, namun tak ada salahnya, Autos.id mencoba membandingkan keduanya, antara Aston Martin DB11 vs Porsche 911...

Komparasi

Kedua motor naked beda pabrikan ini sudah meluncur beberapa waktu yang lalu, namun tidak ada salahnya Autos.id mencoba untuk membandingkan keduanya Jakarta, Autos.id  – ...

Reviews

Forester dibangun dari Subaru Global Platform, meningkatkan keamanan & kenyamanan Jakarta, Autos.id  –  Hari ini (Rabu, 18/5), Subaru Corporation Japan dan PT Plaza Auto...

error: Content is protected !!
Exit mobile version