Connect with us

Hi, what are you looking for?

Mobil

Skoda Vision 7S, Pilihan Mobil Keluarga 7 Seater

Skoda Vision 7S_1a
Skoda Vision 7S.

Autos.id – Skoda terus berinovasi dalam dunia otomotif dengan meluncurkan konsep terbarunya yang menggugah, Skoda Vision 7S. Didesain dengan perpaduan sempurna antara futurisme dan fungsionalitas, Vision 7S menjanjikan pengalaman berkendara yang belum pernah ada sebelumnya. SUV revolusioner ini menghadirkan keunggulan dan fitur canggih yang berpotensi mengubah standar industri otomotif masa depan. Bersiaplah untuk menyelami inovasi yang tak hanya memikat mata, tetapi juga menjawab kebutuhan pengendara modern dengan cara yang mengesankan. Berikut ulasan mobil listrik Skoda Vision 7S untuk Anda.

Sisi Eksterior Mobil Ini

Skoda Vision 7S.

Secara keseluruhan, Skoda Vision S7 memiliki tampilan mewah, gagah, dan futuristik. Bagian depannya didesain dengan berani melalui lampu depan berbentuk T dan bumper bawah kasar berbentuk vertikal. Panel hitam gloss tak ketinggalan disematkan di antara lampu depan yang mampu memberikan sensor sistem bantuan pengemudi.

Mengarah ke sisi lain dari Skoda Vision S7, Anda akan menemukan beberapa lengkungan roda persegi dan cladding hitam tebal yang berpadu dengan velg 22 inci berbentuk bunga. Pabrikan mendesain gagang pintu flush-flitting, sehingga tidak terlihat dari kejauhan.

Tak jauh dengan bagian depan, stoplamp yang ada di bagian belakang juga didesain dengan bentuk T dan tulisan Skoda di tengah-tengahnya. Begitu juga dengan bumper belakang yang dibuat dengan bentuk vertikal. Di bagian atap, pabrikan menambahkan spoiler atap besar untuk pengguna.

Melihat Lebih Dalam ke Interiornya

Kemewahan itu tidak hanya berhenti pada bagian eksteriornya saja. Namun berlanjut hingga ke bagian interiornya. Muat untuk 7 orang, pabrikan mendesain ruang kabin seperti ruang keluarga dan bisa diatur sesantai mungkin. Mulai dari kursi bisa dibaringkan, diputar, setir di dorong jauh, hingga pintu mobil bagian depan dan belakang dibuka seperti membuka pintu rumah.

Selama perjalanan, pengemudi tidak akan kelelahan karena memegang setir terus menerus. Sebab, setir Skoda Vision S7 didesain berbentuk persegi Panjang yang nyaman untuk digenggam. Penumpang juga akan mendapat hiburan melalui layar besar 14,6 inci yang bisa diputar dan mampu menampilkan music hingga film.

Kursi di baris pertama, dipersonalisasi dengan konsol tengah berada diantara kursi pengemudi dan penumpang. Pada kursi di baris kedua, pabrikan mendesain tempat kursi anak berada di tengah, sehingga mereka mendapatkan posisi paling aman di dalam kendaraan.

Spek Mesin Yang Dimilikinya

Skoda Vision S7 ditenagai oleh baterai 89 kWh yang mampu menjangkau jarak hingga 600 km. mendukung pengisian daya cepat 200 kW. Melalui pengisian cepat itu, Anda bisa menaikkan daya baterai dari 10% hingga 80% hanya dalam waktu kurang dari setengah jam.

Terdapat dua mode berkendara yang bisa diatur oleh pengemudi sesuai dengan preferensi masing-masing, yakni mode mengemudi dan mode santai. Ketika mode mengemudi diaktifkan, semua kontol diatur dalam posisi ideal dan layar sentuh pusat disejajarkan vertikal, sehingga dapat menampilkan semua informasi yang dibutuhkan saat berkendara.

Sementara mode santai, dapat digunakan ketika mengisi daya dan berhenti untuk istirahat. Ketika mode ini diaktifkan, kursi baris pertama dan kedua otomatis bergerak mundur dan memberikan posisi yang santai untuk penumpang. Sementara setir kemudi dan kluster instrument juga menyesuaikan.

Harga Skoda Vision 7S

Skoda Vision 7S.

Dengan performa, fasilitas, dan fitur-fitur tersebut, pabrikan membanderol mobil listrik ini di kisaran Rp900.000.000-an. Informasi lebih lanjut tentang kendaraan dan pembelian, bisa didapatkan melalui website resmi Skoda.

Tentunya mobil yang satu ini bisa menjadi pilihan yang menarik bagi para pecinta otomotifnya, terlebih sebagai mobil keluarga yang menjanjikan untuk aktivitasny.

 

Baca juga: KIA Sorento 2024, SUV Hybrid Mewah dan Gagah Cocok untuk Keluarga

 

 

Sumber & Foto: Dari berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.

Baca Juga

error: Content is protected !!
Exit mobile version