Connect with us

Hi, what are you looking for?

Balap

Ducati Santai Tanggapi Komentar Miring Tentang Danilo Petrucci

Danilo Petrucci

Last updated on 22 Januari, 2019

Ducati menunjuk Danilo Petrucci untuk mengisi slot kosong yang ditinggalkan oleh Jorge Lorenzo. Ditunjuknya Danilo Petrucci sebagai pembalap Ducati memang menimbulkan cukup banyak pro kontra. Bahkan, ada yang bilang kalau Ducati merekrut pembalap yang salah. Meski mendapat komentar miring tentang Danilo Petrucci, namun Ducati tetap santai dalam menanggapi hal itu.

Autos.id – Bicara soal popularitas dan prestasi, Danilo Petrucci jelas kalah dari Jorge Lorenzo. Sebagai perbandingan, Jorge Lorenzo sudah pernah menjadi juara dunia MotoGP sebanyak tiga kali. Sedangkan Danilo Petrucci, jangankan gelar juara dunia, memenangi balap MotoGP pun dirinya sama sekali belum pernah.

Melihat data statistik antara keduanya, jelas Jorge Lorenzo jauh lebih unggul dari Danilo Petrucci. Hal ini jugalah yang mungkin menjadi pemicu munculnya komentar miring tentang Danilo Petrucci yang dianggap tidak pantas untuk menjadi pembalap Ducati. Apalagi seperti yang kita tahu, tidak sulit bagi Ducati untuk merekrut pembalap juara ke dalam timnya.

Meski mendapat komentar miring tentang pembalap barunya, namun Ducati sama sekali tidak mau memusingkan hal itu. Alih-alih menyudutkan Danilo Petrucci, Ducati justru percaya kalau pembalap berumur 28 tahun itu bakal mampu memberi kontribusi besar untuk kemajuan tim.

Paolo Ciabatti, Direktur Olahraga Ducati, memberikan kepercayaan penuh kepada Danilo Petrucci

Salah satu petinggi Ducati yang punya kepercayaan penuh terhadap Danilo Petrucci adalah Paolo Ciabatti, yang tidak lain merupakan Direktur Olahraga Ducati di MotoGP. Paolo Ciabatti menilai bahwa Petrucci sudah cukup layak mendapatkan tempat di tim pabrikan. Di samping itu, Paolo Ciabatti juga tak melihat ada rider yang cocok untuk menggantikan Lorenzo selain Petrucci, mengingat Jack Miller masih ditargetkan berkembang bersama Pramac Racing.

“Danilo memang belum menang, tapi ia beberapa kali nyaris menang. Petrucci terbukti cepat. Kami yakin, dengan kerja keras, disertai nasihat dari para engineer dan Andrea Dovizioso, ia bisa menutupi kelemahannya,” ujar Paolo Ciabatti, yang dilansir dari laman GPone.

Selain sudah saling janji dengan Dovizioso untuk bahu-membahu meraih hasil baik dan mengembangkan Desmosedici, Petrucci juga akan mendapatkan lingkungan kerja yang kompeten. Bahkan crew chief dan teknisi data yang Danilo Petrucci miliki di Pramac, diizinkan untuk mengikutinya ke tim pabrikan. Atas hal ini, Paolo Ciabatti yakin Danilo Petrucci bakal tampil menjanjikan bersama tim pabrikan.

“Membela tim pabrikan memang tugas sulit, tapi ini adalah impiannya. Kami sudah saling kenal, jadi ia tak sulit beradaptasi kru saat masih di Pramac ikut dengannya ditambah mekanik Jorge Lorenzo. Petrucci terbukti cepat, berkat motor baru dan dibantu para engineer andalan kami,” tutup Paolo Ciabatti.

Baca juga: Danilo Petrucci Pantang Anggap Remeh Yamaha

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Berita Otomotif

Brad Binder dan Jack Miller mengandalkan KTM RC16 untuk menjalani setiap balapan MotoGP 2023, tapi seperti apa spesifikasi motor purwarupa dari KTM ini? Autos.id...

Aksesoris

Autos.id – MotoGP adalah ajang balap motor paling prestisius di dunia, di mana kecepatan dan performa motor menjadi faktor kunci untuk meraih kemenangan. Salah...

Berita Otomotif

Ketika melihat para rider MotoGP bersaing di sirkuit, pasti muncul pertanyaan ‘apa fungsinya punuk di baju balap motor?’. Autos.id – Setiap rider MotoGP selalu...

Motor

Autos.id – Berbicara mengenai kisaran harga motor MotoGP, dapat dikatakan bahwa harga tersebut berada pada level yang sangat tinggi. Motor MotoGP memang tidaklah murah,...

error: Content is protected !!