Connect with us

Hi, what are you looking for?

Mobil

Adanya Antrean Inden Jadi Tolak Ukur Kesuksesan Nissan Terra

Nissan Terra

Last updated on 27 September, 2018

Nissan Terra adalah sebuah mobil yang masuk ke dalam segmen Big SUV. Dengan demikian, praktis Nissan Terra langsung berhadapan dengan dua nama besar seperti Mitsubishi Pajero Sport dan Toyota Fortuner.

Jakarta, Autos.id – Mitsubishi Pajero Sport dan Toyota Fortuner sudah mendominasi pasar Big SUV di Indonesia selama hampir satu dekade. Maka itu, bukanlah satu hal yang mudah untuk bisa mematahkan dominasi kedua mobil tersebut.

Kondisi tersebut nyatanya tak membuat Nissan jadi gentar. Pada pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018, Agustus lalu, PT. Nissan Motor Indonesia (NMI), meluncurkan Terra untuk meramaikan pasar Big SUV di tanah air.

Setelah satu bulan lebih dari peluncurannya, Nissan Terra sudah menunjukan progress yang positif. Pasalnya, jika ada yang ingin meminang Terra, maka mereka harus ikut inden.

“Sampai saat ini, Nissan Terra masih inden selama satu sampai dua bulan. Lamanya inden tergantung dengan warna yang dipilih,” kata salah satu sales Nissan yang Autos.id temui di kawasan Jakarta Selatan.

Masih menurut narasumber yang sama, Nissan Terra yang waktu indennya selama satu bulan adalah earth brown, brilliant silver, dan white pearl. Sedangkan untuk warna twilight grey dan brilliant silver, indennya adalah selama dua bulan.

Untuk diketahui, waktu inden selama satu hingga bulan itu tidak berlaku untuk Nissan Terra yang bertransmisi manual. Khusus Nissan Terra tipe terbawah ini, indennya adalah selama enam bulan. Itu bisa terjadi karena minimnya permintaan konsumen terhadap Nissan Terra bertransmisi manual.

Nissan memperkenalkan Terra di mal-mal papan atas di Indonesia

Sebenarnya di luar faktor banyaknya peminat, hal lain yang membuat adanya inden pada Nissan Terra adalah karena mobil ini masih berstatus CBU dari Thailand.

Larisnya Nissan Terra juga diamini oleh pihak NMI. Bahkan mereka juga tidak membantah kalau konsumen yang menginginkan Nissan Terra harus ikut antrean inden.

“Sejak awal Nissan Terra diluncurkan pada GIIAS 2018 lalu, mobil ini sudah mendapat sambutan yang positif dari masyarakat. Bahkan ketika kami memperkenalkan Terra di Semarang beberapa waktu lalu, warga di sana juga sangat antusias dengan mobil ini,” ujar Hana Maharani, Head of Product Communication PT. Nissan Motor Indonesia (NMI).

Hana Maharani menambahkan, sampai dengan hari ini, penjualan Nissan Terra sudah berhasil memenuhi target mereka. Namun sayangnya, wanita ramah ini enggan untuk menyebutkan berapa jumlah SPK Nissan Terra yang sudah dibukukan dari Agustus sampai September ini.

Baca juga: https://www.autos.id/2018/09/24/nissan-lebih-tonjolkan-sisi-lifestyle-pada-terra/

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Reviews

Suzuki dobrak pasar mobil elektrfifikasi pertama dengan harga kompetitif Jakarta, Autos.id  –  Hari ini (Jumat, 10/6) di Mall Kelapa Gading 3, PT Suzuki Indomobil...

Komparasi

Kedua pabrikan eropa ini telah meluncur beberapa waktu lalu, namun tak ada salahnya, Autos.id mencoba membandingkan keduanya, antara Aston Martin DB11 vs Porsche 911...

Komparasi

Kedua motor naked beda pabrikan ini sudah meluncur beberapa waktu yang lalu, namun tidak ada salahnya Autos.id mencoba untuk membandingkan keduanya Jakarta, Autos.id  – ...

Reviews

Forester dibangun dari Subaru Global Platform, meningkatkan keamanan & kenyamanan Jakarta, Autos.id  –  Hari ini (Rabu, 18/5), Subaru Corporation Japan dan PT Plaza Auto...

error: Content is protected !!