Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Otomotif

We Create, We Ride dari Wahana Suguhkan Motor Modifikasi Aman

Wahana Siap dukung Kreatifitas modifikator

Honda Modif Contest yang diadakan Wahana sangat mendukung krestifitas pecinta modifikasi di Jakarta dan Tangerang. Ajang ini sangat ditunggu modifikator.

Jakarta, Autos.id – Ratusan motor modifikasi berjejer dalam event Honda Modif Contest (HMC) 2017 di ITC Cempaka Mas, Jakarta Pusat, Minggu (10/8/2017) yang diselenggrakan PT. Wahana Makmur Sejati (WMS) Main Deler sepeda motor Honda Jakarta Tangerang.

“We Create, We Ride” yang menjadi tagline event modifikasi ala Wahana ini, rupanya tidak hanya memantik semangat dan antusiasme para pengguna motor Honda yang berjiwa kreatif tetapi juga para pengunjung yang hadir dia arena modifikasi.

Head of Marketing Wahana, Ario mengatakan event ini merupakan agenda tahunan sebagai wadah modifikasi bagi para pengguna Honda yang sangat dinantikan oleh modifikastor dari Jakarta dan Tangerang.

“Dalam event ini, Wahana tidak hanya memajang motor modifikasi tetapi juga mengadakan program servis gratis bagi konsumen yang hadir. Service and safety check ini dilakukan untuk 60 unit sepeda motor pengunjung HMC yang terdaftar”

Penjurian HMC Seri Jakarta 2017

“Ajang adu kreatif pada sepeda motor Honda ini menjadi agenda yang ditunggu penggemar modifikasi khususnya di Jakarta dan Tangerang. Tidak hanya bagi modifikator, konsumen Honda juga menjadikan ajang ini menjadi satu tempat referensi terbaik terkait tren modifikasi,” kata Ario, di ITC, Cempaka Mas, Jakarta.

Dalam event ini, Wahana tidak hanya memajang motor modifikasi tetapi juga mengadakan program servis gratis bagi konsumen yang hadir. Service and safety check ini dilakukan untuk 60 unit sepeda motor pengunjung HMC yang terdaftar.

“Kami berikan 60 layanan service and safety check lengkap dengan penggantian oli,” tambah Ario.

Serivice Gratis Wahana di Area modifikasi

Bagi para penggila appareal, Wahana Honda juga menyediakan beberapa booth yang khusus mendisplay Apparel Honda, Honda Genuine Parts, dan test ride. Leat acara ini Honda juga mengkampanyekan safety riding dengan tagline kampanye #Cari_aman.

Berikut kelas dan kategori yang ikur berpartisipasi dalam Honda Modif Contest (HMC) 2017 antara lain Kelas pertama khusus untuk motor dengan tahun pembuatan diatas 2006 diisi 4 kategori yaitu Matic/Cub Stock / Bolt On, Matic Advance, Sport Stock / Bolt On, dan Sport Advance.

Sedangkan di kelas motor dengan tahun pembuatan di bawah 2006 diisi dengan kategori All Stock Advance di bawah 2006. Lalu di kelas semua tahun diisi satu kelas, Free for All. Dalam kompetisi ini, semua motor yang dimodifikasi wajib memenuhi unsur keselamatan berkendara dan dapat dikendarai di jalan raya.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

error: Content is protected !!