Connect with us

Hi, what are you looking for?

Reviews

Review Chevrolet Trax : SUV dengan Sensasi Kenyamanan Tinggi

Review Chevrolet Trax

Review Chevrolet Trax kali ini kami lakukan di jalan perkotaan dengan rute jalan kota dan jalan bebas hambatan serta dengan sedikit medan menanjak.

Jakarta, Autos.id – Mobil tipikal Sport Utility Vehicle (SUV) menjadi trend dalam dua tahun belakangan ini. Merespon peluang pasar tersebut, Chevrolet langsung meluncurkan Chevrolet Trax diakhir 2015 lalu.

Mengusung tema sport, Chevrolet Trax langsung menggebarak pasar dengan desain manarik dan berbagai fitur penunjang yang menjadi senjatanya bersaing dipasar Tanah Air. Alasan ini yang membuat Autos.id menganggap review Chevrolet Trax perlu kami lakukan untuk mengulas lebih dalam.

“Trax boleh dikategorikan sebagai mobil gagah namun tetap punya dimensi kompak yang pas buat perkotaan”

Mendapat kesempatan review Chevrolet Trax di jalan perkotaan, mobil ini boleh dikategorikan sebagai mobil gagah namun tetap punya dimensi kompak yang pas buat perkotaan. Mengusung model dual grille membuatnya semakin ciamik. Dimensi panjang 4.245 mm, lebar 1.775 mm, tinggi 1.670 mm dengan jarak sumbu roda 2.555 mm dan jarak pijak 1.540 mm untuk depan dan belakang membuatnya terlihat sangat seimbang.

Review Chevrolet Trax

Dimensinya Compact

Untuk memudahkan pengemudi mengontrol kendaraan, lingkar kemudi Trax mengaplikasikan fitur cruise control, voice command, telpon, dan pengaturan sistem hiburan. Instrumental panel dikombinasi tachometer analog dan speedometer digital, yang menimbulkan sensasi saat menggunakan mode transmisi manual meski lingkar kemudi belum dilengkapi dengan paddle shift.

Trax mengaplikasikan Dual Cockpit yang fleksibel dan kepraktisan yang membaut ruang kabin sangat legah. Mengakomodir kebutuhan charger power outlet 230 volt disiapkan dibelakang. Ruang bagasinya terbilang besar karena bangku belakang bisa dilipat untuk kebutuhan penyimpanan barang dengan konfigurasi 60:40.

Review Chevrolet Trax

Ruang Kokpit Nyaman

Tak seperti SUV yang cenderung punya suspensi kasar, melintasi jalan gelombang dengan kecepatan menengah, kabinnya cukup senyap. Dipacu dengan kecepatan lebih tinggi, kombinasi rear compound crank suspension dan McPherson pada bagian depan yang terintegrasi dengan sistem Body Frame Integral yang menyatukan rangka dan chassis membuat mobil mengayun tenang sehingga getaran bodi sangat minim.

Mobil ini menggunakan mesin 1.4-liter dengan turbocharged yang punya power 140 hp pada 4.900 rpm dan torsi puncak 200 Nm pada 1.850 rpm. Support dari teknologi D-CVCP (Double Continuous Cam Phasing) yang mampu memaksimalkan pengaturan pada katup intake and exhaust, membuat mesin Trax bekerja efisien dan maksimal dimana tenaga disalurkan ke penggerak roda depan melalui transmisi otomatis 6 percepatan GEN-II.

Review Chevrolet Trax

Mesin 1.4-liter Turbo

Mendukung akselerasinya dijalan perkotaan yang padat maupun jalan luar kota yang menanjak, fitur TCS (Traction Control System) berperan aktif dalam pengendalian, velg 18 inchi yang dibalut ban Continental berukuran 215/55 turut berkontribusi pada pengendalian sehingga mobil sangat stabil. Tanjakan bisa dilibas dengan mudah berkat kemudahan mencapai torsi puncak 200 Nm pada putaran rendah.

Sebagai mobil kencang Trax dilengkapi sistem pengereman ABS dan enam airbag yang ditempatkan disudut kabin penumpang hingga roof-rail. Dipasarkan Rp 272 juta untuk tipe 1.4 LT AT dan Rp 296 juta untuk tipe 1.4 LTZ AT Chevrolet Trax bisa dikategorikan SUV yang nyaman.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi autos.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Berita Otomotif

Siapa sangka meskipun tampilannya jauh kata ‘bagus’, 8 mobil ini justru memiliki harga tinggi. Autos.id – Mobil-mobil mewah dari merek ternama biasanya memiliki harga...

Reviews

Generasi terbaru Chevrolet Trax yang meluncur di pasar global ini hadir dengan ubahan yang sangat signifikan dibandingkan generasi sebelumnya. Autos.id – Berbicara mengenai Chevrolet...

Berita Otomotif

Truk balap off-road ini memulai debutnya di ajang Best in the Desert. Autos.id – Sudah lama sejak Chevrolet memperkenalkan Colorado 2023. Baru menjelang akhir...

Berita Otomotif

Akan ada sedan listrik dari Corvette, dan itu akan terlihat jelas pada tahun 2025. Autos.id – Bagi orang-orang di Amerika Serikat, Corvette EV terbaru...

error: Content is protected !!